obat untuk sakit gigi yang manjur
Sakit gigi berupa radang gusi (gusi bengkak, gingivitis) merupakan
penyakit paling umum pada gigi. Saking umumnya, sakit ini sering disebut
sakit gigi saja. Padahal yang sakit adalah gusi, sebeb gusi yang
mengalami peradangan dan menyebabkan rasa nyeri yang, menurut Meggy Z,
lebih sakait dari sakit hati.Gingivitis terjadi karena adanya plak pada permukaan gigi. Plak ini terjadi akibat makanan yang tertinggal dan menempel pada gigi. Sisa makanan yang menempel ini mengundang berbagai bakteri. Plak yang terus menempel lebih dari 72 jam akan mengeras. Di sanalah bakteri bersarang dan beranak pinak. Dan plak ini merupakan penyebab utama sakit gigi berupa radang gusi (gingivitis). Plak yang menempel hampir selalu diakibatkan oleh pembersihan gigi yang tidak benar.
Jika plak banyak menempel pada gigi, berarti semakain banayak bakteri yang terdapat pada gigi. Infeksi gusi tinggal menunggu waktu. Faktor yang mempercepat terjadinya infeksi diantaranya adalah gigi berlubang dan berbagai kebiasaan yang tidak sehat seperti banyak makan gula. Selain itu kekurangan vitamin C dan Niasin juga memeprcepat terjadinya infeksi.
Obat Sakit Gigi
Nah sekarang bagaimana jika telah terjadi infeksi. Bakteri pada gigi dapat menyebar dan menyebabkan radang jaringan mukosa pada mulut dan sekitarnya. Sariawan ataupun radang tenggorokan dapat terjadi. Untuk mengatasi sakit gigi akibat infeksi, obat antibiotik akan diberikan. Obat antibiotik yang sering digunakan adalah antibiotik yang mampu menembus jaringan lunak dan pus (nanah). Obat antibiotik semacam ini diantaranya adalah Lincomycin (Lincocin, Lintropsin) dan Clindamycin (Clinmas, Clinjos, Probiotin,Lindacyn).
Sedangkan untuk mengurangi bengkak dan rasa sakit, sering digunakan asam mefenamat (Ponstan, Mefinal) dan Natrium/Kalium Diklofenak (Voltaren, Cataflam, Voltadex, Deflamat).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar