Hindari Celana G-String Demi Kesehatan Anda
Menggunakan pakaian dalam yang tepat sangatlah penting bagi kesehatan
organ intim Anda. Terkadang pakaian dalam sering dianggap remeh,
padahal celana dalam dapat melindungi organ intim wanita dari bakteri
atau jamur. Namun, jangan sembarang menggunakan pakaian dalam. Kesalahan
dalam memilih celana dalam pun malah akan membuat masalah baru pada
miss V
Hindari penggunaan celana dalam yang terlalu ketat karena dapat
mengganggu sistem limfatik. Sistem limfatik berfungsi untuk membuang
limbah dan racun dari tubuh. Apabila sistem ini terganggu maka limbah
dan racun akan menumpuk dalam tubuh. Hal ini tentulah dapat membahayakan
kesehatan Anda.
Selain itu, celana dalam yang ketat juga
membuat vagina sulit bernapas. Hal ini nantinya akan meyebabkan infeksi
jamur atau infeksi saluran kemih. Tak hanya itu saja efek yang
ditimbulkan dari celana dalam yang terlalu ketat. Vagina pun bisa berbau
busuk dan terserang jamur akibat celana yang terlalu ketat tak dapat
menyerap keringat dengan sempurna.
Sebaiknya hindari penggunaan G-string
dan thong yang terbuat dari kain nilon. Karena kain nilon yang sulit
menyerap air bisa memicu tumbuhnya bakteri. Selain itu, G-string juga
dapat dengan cepat meyebarkan infeksi di vagina. Menurut Dr. Lisa
Masterson, ginekolog asal Amerika, tali G-string menjadi media bagi
bakteri dari dubur kemudian masuk ke dalam uretra.
Hindari pula penggunaan korset karena celana dalam ini juga cenderung ketat dan dapat merusak saraf dan juga pembekuan darah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar